"Saat manusia mulai melanjutkan hidup pasca kejadian diTRANSFORMERS: DARK OF THE MOON, Autobots dan Decepticons telah pergi sepenuhnya dari planet Bumi," tertulis di awal sinopsis tersebut.
Namun ternyata ada sekelompok manusia yang ingin mempelajari teknologi para robot luar angkasa tersebut dan berujung pada penemuan yang mengerikan.
"Sekelompok ilmuwan dan pebisnis kaya raya berusaha mempelajari teknologi para Transformer dan mereka berhasil menembus batasan teknologi yang nantinya tak dapat mereka kontrol. Kekuatan maha dahsyat para Transformer yang bisa menghancurkan dunia ada di depan mata," lanjut sinopsisnya.
Film terbaru franchise ini nampaknya masih menekankan pada pertarungan antara baik dan buruk, kebebasan dan perbudakan. Dengan bintang baru, Mark Wahlberg, film ini diperkirakan akan menjadi hit pada saat dirilis 27 Juni tahun mendatang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar